Perlombaan ALPRO





Senin, 26 April 2018 HMJ-TK mengadakan sebuah perlombaan bagi mahasiswa jurusan teknik kimia yaitu Lomba Rancang Alat Proses Industri Kimia. Kegiatan ini dilaksanakan di teras depan Lab KO, Gedung G Lt.1 Kampus Kalijudan UKWMS. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa teknik kimia angkatan 2016. Tujuan diadakannya lomba ini yaitu untuk meningkatkan motivasi mahasiswa dalam membuat alat proses  imdustri dengan menggunakan bahan-bahan sederhana yang ada disekitar guna meningkatkan nilai guna alat tersebut.

Kegiatan ini merupakan perlombaan antar kelompok, dimana satu kelompok terdiri dari 5 orang mahasiswa. Di awal sesi terdapat sesi demo bagi pengunjung yang datang, dimana sesi demo ini merupakan penentuan juara favorit yang diambil dari suara terbanyak pengunjung. Tidak hanya itu, terdapat sebuah sesi dimana masing-masing kelompok mempresentasikan alat yang mereka buat yang meliputi bagaimana fungsi kerjanya, apa saja bahan yang digunakan dan kelebihan alatnya seperti apa. Dari presentasi tersebut akan dinilai oleh tim juri dan terdapat sesi tanya jawab antara tim juri dengan masing-masing kelompok. Tim juri pada lomba ini merupakan dosen teknik kimia sendiri yaitu Bapak Sandy, Bapak Ratno dan Ibu Fely.

Tidak ada komentar: