Industrial Education






Libur telah usai, waktunya kembali ke rutinitas. Disetiap tahun ajaran baru, pasti ada mahasiswa baru juga. HMJ-TI mengadakan sebuah kegiatan untuk saling mengakrabkan mahasiswa baru dengan mahasiswa angkatan atas, kegiatan ini disebut Industrial Education (IE). Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari 1 malam, pada 29-30 September 2017 yang bertempat di Griya Samadhi Resi Aloysii ini diikuti oleh seluruh mahasiswa jurusan teknik industri angakatan 2016 & 2017. Tujuan diadakannya kegiatan ini mengenalkan lebih dalam apa itu teknik industri dengan kunjungan pabrik secara langsung dan juga mempererat hubungan antar angkatan.



Acara IE dilakukan pada hari Jumat dan Sabtu. Perjalanan menuju tempat kegiatan ditempuh menggunakan bus. Sebelum menuju ke Griya Samadhi Resi Aloyisi, semua mahasiswa berkunjung ke Pabrik Yakult,untuk memperkenalkan lebih dalam seputar industri, setelah berkunjung lalu menuju ke Griya Resi Aloyisi. Setibanya di lokasi, terdapat sesi untuk mengenalkan lebih lanjut apa itu teknik industri dengan adanya presentasi dari para dosen. Pada malam hari nya, terdapat suatu kegiatan penampilan dari masing-masing tim. Dimana sebelumnya sudah dibentuk tim dengan beranggotakan mahasiswa angkatan 2016 dan 2017. Kemudian dilanjutkan dengan game malam. Keesokan harinya, kegiatan diawali dengan senam pagi. Kemudian dilanjutkan dengan outbound dari tim yang sudah terbentuk. Dimana setiap tim harus menyelesaikan game yang telah disediakan di masing-masing pos. Setelah kegiatan outbound terdapat sesi serts pemaparan tentang PKM, dan dilanjutkan dengan pembentukan kelompok PKM.





Tidak ada komentar: