Sisi Lain “Engineering in Wonderland” 2016 UKWMS




Untuk menyambut para mahasiswa baru, BEM-FT mengadakan acara Welcome Party 2016 yang wajib diikuti oleh mahasiswa baru Fakultas Teknik Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya. Acara yang diselenggarakan pada tanggal 26 Agustus 2016 tersebut menjadi ajang bagi para mahasiswa baru untuk lebih mengenal mahasiswa angkatan atas, serta mahasiswa seangkatannya yang berbeda jurusan. Tema acara Welcome Party 2016 yaitu “Engineering in Wonderland”. Dengan tema tersebut diharapkan semua mahasiswa baru angkatan 2016 baik yang berasal dari Surabaya maupun luar Surabaya dapat saling mengenal, meskipun berbeda daerah, suku maupun bahasa untuk menggapai satu tujuan yakni untuk menuntut ilmu di Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya. Menurut pendapat salah satu mahasiswa baru Jurusan Teknik Elektro, acara Welcome Party yang mengambil tema “Engineering in Wonderland” sangat seru serta mengasyikkan, karena dapat terlihat dari antusiasme kakak-kakak angkatan atas yang datang ke acara Welcome Party pada tahun ini, serta penampilan flashmob yang ditampilkan oleh anggota Ormawa Fakultas Teknik yang terdiri dari BPM, BEM, LPM, serta HMJ dari tiga jurusan yakni Teknik Elektro, Teknik Kimia, dan Teknik Industri. Penampilan band dari mahasiswa angkatan atas yang menambah suasana menjadi meriah. Para mahasiswa baru sangat bersemangat dan antusias untuk memberikan penampilan yang terbaik di atas panggung. Sebagai acara penutup Welcome Party tahun ini, penampilan DJ memberikan hiburan tersendiri kepada mahasiswa baru untuk bebas berekspresi. Setelah mengikuti kegiatan Welcome Party ini, para mahasiswa baru Fakultas Teknik Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya diharapkan dapat menjadi pribadi yang berani, terbuka, serta mengutamakan nilai-nilai kehidupan civitas akademik, yaitu PEKA (PEduli, Komit, dan Antusias).

Tidak ada komentar: